Infografis Bahaya Asap Rokok - 1
|
Ada yang Merokok di Rumah ? |
Zat -zat beracun dari asap rokok menempel di lantai dan perabot atau dalam mobil. Membuka jendela tidak menghilangkan zat-zat ini sampai berhari-hari hingga berminggu-minggu.
|
Apa yang dapat dilakukan bersama ? |
- Tidak merokok di rumah maupun di mobil
- Tidak merokok di dekat anak
- Melarang tamu untuk merokok di rumah atau di dekat anak anda
- Tidak merokok dalam bentuk vape atau shisha di dekat anak anda
- Berhenti merokok sama sekali
|
Demi kesehatan bersama, penting untuk menjaga kondisi lingkungan bebas asap rokok |
Tidak ada batas kadar pajanan second -hand dan third - hand smoke yang aman untuk anak.Bahkan sedikit saja dapat merusak paru-paru yang sedang berkembang.Karena itu, demi kesehatan bersama sebaiknya rumah dan mobil dijaga bebas asap rokok. Kondisi bebas asap rokok harus diupayakan bersama,baik perokok aktif maupun bukan.
|
Efek Ibu Hamil yang merokok pada Janin |
Efek pada janin:
- Kematian janin
- Lahir Mati
- Lahir prematur
- Berat badan lahir rendah
- Efek pada Susunan Syaraf Pusat
- Kelainan jantung kongenital
- Komplikasi pada pernapasan
|
Efek Pajanan Rokok pada Anak |
Efek Pajanan Rokok pada anak:
- Kognitif (kecerdasan)
- Gangguan perilaku
- Infeksi meningitis
- Infeksi telinga tengah
- Meningkatkan infeksi Saluran Pernapasan
- Bronkhitis
- Asthma
- Pneumonia
- Leukemia
- Limfoma
- Profil lipid
- Meningkatkan risiko saat anastesi
- Menurunkan proses penyembuhan luka
Sumber: p2ptm.kemkes.go.id